Minggu, 13 Juni 2010

Colors of My Life...

Hidup itu bagaikan lembaran penuh warna....
Tiap warna adalah tiap aspek ataupun kejadian dalam hidup kita..
Terkadang warna itu indah, terkadang tidak..
Terkadang ada warna cerah, terkadang suram...

Merah...hidup harus dilalui dengan semangat, hasrat, dan perjuangan. Merah yang berani membimbing kita mencapai impian. Merah adalah senjata kita dalam berjuang meraih mimpi.

Merah Muda...hidup penuh cinta dan kelembutan. Kedua hal inilah yang akan membuat kita bisa merasakan manisnya hidup. Cinta dan kelembutan laksana madu yang manis di tengah pahitnya hidup.

Jingga....kesehatan dan kehangatan. Hidup harus diisi dengan menghargai diri sendiri, termasuk menjaga fisik dan menebar kehangatan ke semua orang.

Coklat....hal-hal yang tidak pasti. Kadang banyak hal-hal yang terjadi di kehidupan ini. Tapi sering kali, hal-hal tersebut terjadi secara tidak pasti atau tidak terbayangkan sebelumnya.

Kuning...kegembiraan dan humor. Melalui dua hal ini, hidup akan terasa lebih ringan. Beban dan derita bisa sedikit kita lupakan.

Hijau...ketenangan dan perdamaian. Inilah dua sejoli yang selalu berdampingan, dan mereka akan membuatmu merasa bahwa hidup berdampingan akan terasa lebih indah daripada hidup sendiri.

Biru....kesedihan dan kerinduan. Biru yang mendung seakan akan menjadi warna yang indah bila dipandang dalam kesediahan dan rindu. Dua hal ini memang selalu menyiksa batin, tapi membuat kita sadar bahwa hidup kita berwarna

Biru muda....kemurnian. Hati dan jiwa yang murni....jalan menuju kebahagiaan sejati.

Ungu....tragedi dan misteri. Tragedi dan misteri selalu ada dalam kehidupan. Tragedi membuat kita sakit hati, misteri membuat kita mawas diri.

Lavender...bangkit dari kesedihan. Lavender yang berupa ungu muda membimbing kita dari warna ungu ke warna putih, lambang pembaharuan.

Krem...kenikmatan. Seperti krim yang nikmat, begitu pula hidup. Hidup itu penuh kenikmatan, asal kita banyak bersyukur.

Indigo...ilmu dan kebijaksanaan. Dua sejoli yang akan menyertai kita sepanjang perjalanan hidup ini. Keduanya membuat manusia menjadi lebih beradab.

Hitam....dukacita,kematian
,air mata....

Abu-abu....keputus-asaan,kehancuran....

Putih...suci, awal baru, murni, tak bercela.....Warna kita saat lahir ke dunia.

Hidup itu penuh warna. Warna-warna itulah yang akan membuat kita semakin mengerti arti hidup. Bila kita telah mengerti arti hidup yang sesungguhnya, kita akan sadar bahwa hidup itu indah.

Temanku...hidup cuma sekali...hargailah hidupmu ! Dan terakhir...kuucapkan selamat "melukis" kanvas kehidupanmu dengan warna-warna yang telah kusebut di atas ! Kalau masih ada warna lain..silahkan tambahkan. Siapa tahu, hidupmu akan jadi lebih indah...


Surabaya, 2 Mei 2010, 23:57 WIB
Yang sedang melukis kanvas kehidupan,




Glandy Burnama
(terinspirasi dari novel "Bidadari Santa Monica" by Alexandra Leirisa Yunadi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar